Bisnis Ekspor Impor bagi Pemula agar Cepat Menghasilkan Keuntungan

bisnis ekspor impor

Jika melihat ke belakang sejenak, ketika Indonesia mengalami krisis ekonomi dan moneter beberapa puluh tahun lalu, bisnis ekspor impor ternyata terus bertahan hingga sekarang. Sejalan dengan mata uang rupiah melemah terhadap dolar justru usaha ekspor impor semakin menguntungkan.

Apalagi semakin majunya teknologi internet, bisnis ekspor impor pun semakin banyak peminatnya. Tak hanya mereka dengan modal yang cukup besar, bahkan pengusaha kecil dan menengah pun kini banyak yang berkecimpung di industri ini. Hal itu karena keuntungan bisnis ekspor impor yang didapatkan berupa mata uang dolar yang sedang melambung tinggi.

Bagi pemula atau pelaku usaha yang baru merintis tentu akan merasa bingung bagaimana menjalankan bisnis ini agar cepat menguntungkan. Nah, berikut ini kami akan berikan tipsnya untuk Anda, yuk kita simak !

bisnis ekspor impor

Bagaimana mengembangkan bisnis Ekspor Impor ?

1. Wajib Mengetahui jam global

Banyak orang berkata bahwa menjalankan sebuah perusahaan ekspor impor jam kerjanya tak cukup hanya 8 – 9 jam. Di saat Anda beristirahat, pelanggan Anda dari negara lain baru saja mulai beraktivitas.

Bukan artinya Anda harus mengelola perusahaan 24 jam sehari 7 hari seminggu. Anda hanya perlu strategi khusus untuk menangani pelanggan dari negara yang berbeda.

Pertama,

Jalankan bisnis dan kelola workflow Anda di cloud server. Misalnya saja, gunakan sistem inventory yang terhubung dengan cloud server, atau memanfaatkan software supply chain management untuk memudahkan pelacakan pengiriman barang ke pelanggan di negara manapun.

Kedua,

Sesuaikan platform chat yang umum digunakan di negara pelanggan atau vendor Anda. Jika vendor/pelanggan Anda berasal dari China, maka menginstall WeChat adalah sebuah keharusan, Facebook Messenger untuk mereka yang berada di Amerika Serikat, LINE untuk Korea Selatan, dan WhatsApp untuk relasi/pelanggan dari Asia Tenggara atau Eropa.

Cara ini memudahkan Anda berkomunikasi dengan pelanggan/vendor. Tinggalkan cara lama seperti bertukar email atau mengirim fax. Mengirim gambar atau file pun sudah didukung oleh berbagai platform tersebut. Jika perlu, video call bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja dengan mudah.

2. Kenali budaya negara lain

Memahami jam aktif di berbagai negara adalah langkah awal yang baik. Tapi itu barulah permulaan. Selanjutnya, Anda juga perlu tahu seperti apa budaya yang berlaku di negara tempat pelanggan atau vendor Anda berada. Cara ini memuluskan peluang Anda untuk menjalin kerja sama jangka panjang dengan rekan atau pelanggan Anda tersebut.

Misalnya saja, jika salah satu vendor Anda berasal dari Jepang, hindari bersalaman saat Anda bertemu pertama kali atau saat pertemuan selesai. Cukup membungkukkan badan sedikit dan saling bertukar kartu nama sudah lebih dari cukup. Hindari pula kontak mata karena orang Jepang menganggap bahwa kontak mata yang terlalu lama itu tidak sopan dan terkesan agresif.

Selain itu beberapa negara di Asia, kartu nama adalah hal yang penting. Jadi selalu pastikan Anda memberikan kartu nama menggunakan kedua tangan, begitu juga pada saat menerimanya dari rekan Anda. Jangan langsung masukkan ke saku, karena banyak orang Asia menganggap ini tak sopan. Teliti dulu kartu nama yang diterima dan perlakukan dengan baik.

bisnis ekspor impor

3. Jangan hanya bertransaksi dengan dollar

Mengelola bisnis ekspor impor sudah pasti berurusan dengan mata uang asing. Sering kali, Anda harus mengelola banyak mata uang asing karena vendor dan pelanggan Anda berasal dari berbagai macam negara. Namun jangan batasi peluang bisnis Anda dengan hanya menerima transaksi dalam mata uang dollar.

Berikan kemudahan bagi pelanggan dan vendor untuk bertransaksi dengan menggunakan mata uang negaranya. Namun untuk memberikan fasilitas seperti ini, sudah pasti akan sulit jika Anda masih menjalankan bisnis secara manual seperti menggunakan spreadsheet atau dokumen kertas.

Gunakanlah software yang memiliki fitur multi-currencies untuk memudahkan transaksi dengan bermacam-macam pelanggan dan vendor dari berbagai belahan dunia. Seperti misalnya software purchasing dari HashMicro. Dengan fitur multi-currency yang dimilikinya, kerjasama dengan vendor bisa berjalan dengan cepat dan mudah.

4. Tingkatkan efisiensi operasional bisnis Anda

Menjalankan bisnis ekspor impor menuntut Anda untuk bekerja dengan cepat. Setiap pesanan dari pelanggan haruslah diproses dengan segera, reorder barang ke vendor harus dilakukan di waktu yang tepat untuk menghindari overstock atau kehabisan stock. Itu hanyalah beberapa dari segudang tugas yang pastinya memakan waktu yang cukup lama jika masih dilakukan secara manual.

Agar Bisnis Ekspor Impor Anda cepat sukses

Saat Anda memulai bisnis ekspor impor di Indonesia, perlu diperhatikan beberapa hal berikut ini, antara lain :

1. Mengetahui Kebutuhan Konsumen di Luar Negeri

Jangan pernah mencoba untuk pergi ke luar negeri dalam rangka mengikuti pameran perdagangan atau kegiatan promosi dagang sebelum mengetahui dengan pasti keinginan dan kebutuhan konsumen di sana. Apalagi produk yang dijual berupa sepatu, fashion, kerajinan tangan, tas, garmen, tekstil dan lain sebagainya yang mode dan trend berlangsung sangat cepat.

2. Persiapkan dengan matang

Hal penting berikutnya sebelum memulai bisnis adalah mempersiapkan katalog produk dan daftar harga. Lalu tentukan minimal pesanan yang bisa dilakukan serta perkiraan lama waktu pengiriman. Hal ini termasuk dalam proses persiapan dan perencanaan usaha ekspor impor yang matang. 

bisnis ekspor impor

3. Mencari Klien

Selanjutnya untuk melancarkan bisnis ekspor dan impor di rumah, kita harus mencari para importir di luar negeri dalam jumlah sebanyak-banyaknya yang kelak menjadi mitra kerjasama kita. Kita dapat mencarinya lewat internet, surat kabar, katalog data importir, atau datang langsung ke Badan Pengembangan Ekspor Nasional (BPEN) yang mempunyai basis daftar para importir yang sangat lengkap. Perlu dipahami bahwa importir yang kita bidik adalah para importir yang sesuai dengan produk yang kita miliki.

4. Fokus dalam Menjalankan Bisnis

Dalam menjalankan bisnis apapun tidak boleh dilakukan secara sembarangan. Apalgi bisnis ekspor impor ini memerlukan perhatian yang sangat detail. Misalkan saja jika produk ekspor yang anda buat ada sedikit cacat maka para pembeli atau klien tidak mau melanjutkan kerjasama bisnis dengan sobat. Oleh sebab itu, perlu kehati-hatian dalam menjalankan bisnis ini dan harus konsisten dalam menjaga kepuasan konsumen. Tidak seperti bisnis dalam pasar domestik.

5. Proses Kemasan dan Pengiriman Barang

Aspek penting yang tak bisa dilepaskan dalam bisnis ekspor impor adalah masalah pengiriman barang. Di mana pengiriman barang ke luar negeri tentu saja akan memakan waktu cukup lama di dalam kontainer. Seperti pengiriman barang ke Amerika Serikat biasanya membutuhkan waktu selama satu bulan. 

Pilihlah bahan pembungkus yang tahan lama dan kuat yang mampu menjaga keutuhan produk. Karena produk yang diekspor itu akan ditumpuk dalam sebuah kontainer. 

Perhitungkan pula kapan barang sampai di tempat tujuan. Jangan sampai barang terlambat ke tempat klien karena bisa mengakibatkan kerugian dan kekecewaan pelanggan. Sebab tak jarang barang yang dipesan sesuai momen-momen tertentu.

6. Konsisten Promosi

Dan terakhir agar bisnis ekspor impor sobat sukses dan semakin besar, sobat perlu mempersiapkan dengan alat promosi seperti buku katalog produk secara jelas, leaflet, brosur, website, compact disk dll yang diperlukan oleh calon pembeli.

Pantau arus Kas Bisnis Anda

Apapun jenis bisnisnya, arus kas (cash flow) haruslah jadi perhatian utama sang pemilik bisnis. Arus kas yang sehat adalah indikasi bahwa bisnis Anda berjalan dengan baik dan tanpa kendala. Sebaliknya, arus kas negatif menyiratkan bahwa ada sesuatu yang salah dalam operasional bisnis Anda dan perlu penanganan segera.

Seorang pebisnis haruslah bisa mendapatkan info arus kas dengan cepat. Dengan demikian ia bisa mengambil keputusan bisnis yang tepat dari kapan saja dan di mana saja. Inilah pentingnya bisnis ekspor impor memiliki software akuntansi yang memiliki fitur penyimpanan cloud server.

Dapatkan kemudahan dan kebebasan mengelola bisnis secara fleksibel dengan bantuan software akuntansi. Terutama saat akan mulai menggaji karyawan Anda, solusinya dengan sistem yang mengadaptasi software keuangan seperti yang dikeluarkan oleh aplikasi Jojonomic. Apa itu ?

payroll

Memiliki usaha yang makin berkembang tentunya makin membutuhkan sistem yang cepat, akurat dan realtime dalam proses transaksi. Anda tidak perlu khawatir karena ada aplikasi JojoPayroll, solusi sistem penggajian berbasis aplikasi yang terintegrasi dengan laporan keuangan Anda.

Aplikasi JojoPayroll adalah Solusi Penggajian Perusahaan Bebas Masalah, Kelola dengan Sentuhan Jari Anda, Kapan Saja Dimana Saja. Solusi dari JojoPayroll yang berbasis Cloud mendukung bisnis Anda dan terintegrasi dengan sistem akuntansi Anda serta transfer bank yang real-time.

Coba Gratis SekarangUntuk membuktikan kinerjanya silahkan Anda mencoba memakai demo trial silahkan klik link berikut, Gratis