Forex Trading Dan Langkah Melakukan Transaksinya

forex trading

Uang adalah kebutuhan primer bagi masyarakat. Tentu saja karena untuk membeli barang atau jasa kita memerlukan uang. Bahkan dapat di bilang juga bahwa uang adalah alat untuk bertahan hidup. Sebelum adanya uang, orang-orang di zaman dahulu membeli sesuatu dengan adanya barter. Barter adalah kegiatan tukar menukar barang untuk menjual ataupun membeli. Tapi pada zaman sekarang barter bukanlah hal yang di butuhkan lagi. Karena orang- orang lebih membutuhkan uang untuk bisa dibelikan sesuatu yang ia butuhkan atau di  inginkan. Tentu saja untuk mendapatkan uang kita harus bekerja. Di dunia perbankan dan keuangan ini ada pula yang disebut dengan Forex Trading. Apa itu Forex Trading? Berikut di bawah ini penjelasan lebih lanjutnya.

Apa Itu Forex Trading?

Forex trading adalah perdagangan yang menghasilkan keuntungan dengan cara perdagang mata uang dari berbagai Negara yang berbeda- beda. Forex adalah kepanjangan dari Foreign Exchange atau pertukaran valuta secara asing). Sedangkan valuta asing adalah pertukaran mata uang antara satu Negara dengan Negara yang lain. Seperti ketika seorang atau perorangan membeli mata uang Australia atau dolar Australia (AUD). Tetapi disaat yang sama ia juga menjual mata uang Singapure atau dolar Singapure (SGD). Hal ini bisa dikenal dengan AUD / SGD.

Forex Trading berbeda dengan Money Changer yang mana adalah kegiatan juala dan membeli mata uang asing dengan cara manual. Money Changer bertujuan untuk menukar mata uang diperlukan saja untuk bertransaksi dengan pedagang- pedagang dari luar negaranya. Sedangkan Forex Trading ini bertujuan untuk hanya mendapatkan keuntungan dari mata uang yang ia jual. Dan juga aktivitas ini dilakukan secara online. Bisa dibilang Forex Tranding ini lebih fokus digunakan untuk berdagang atau berinvestasi di dalam sebuah bisnis.

Manfaat Yang Didapatkan

Manfaatnya tentu saja juga menambah wawasan kita tidak hanya memperoleh keuntungan dari uang yang kita dapat saja. Apa saja itu? Yuk simak.

  1. Forex Trading ini dilakukan secara online atau tidak langsung. Jadi bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja yang anda mau. Pasar Forex ini tidak buka layaknya pasar seperti biasanya. Karena ini adalah pasar online. Karena teknologi yang semakin maju dan semakin canggih jadi dimanfaatkan untuk membangun pasar Forex ini pastinya juga mendapatkan keuntungan. Dapat melalui smartphone, laptop, tablet, computer. Jadi mudah untuk menggunakannya.
  2. Dapat melatih kedisiplinan dalam mengatur keuangan yang ada. Tentu saja bermanfaat untuk material dan juga pengetahuan bagi anda. Karena ini adalah kegiatan jual menjual mata uang asing bagi satu negara dengan negara lain sehingga membuat pengelola Forex Trading ini melakukan peraturan yang sangat ketat. Dan semua penggunanya harus mematuhinya tentu saja. Mata uang bukanlah barang main- main. Semua orang membutuhkan mata uang untuk bertransaksi dengan orang lain untuk dapat membeli barang yang diinginkannya. Dengan begitu Forex Trading dapat terus digunakan dan banyak yang menggunakannya. Anda juga dapat belajar Forex Trading ini melalui media- media internet yang ada, workshop, seminar- seminar yang diadakan.
  3. Dapat memulai modal dari 10 sampai 100 dollar saja. Anda dapat memperluas investigasi anda hanya dari 10 sampai 100 dollar saja. Asalkan dengan niat yang teguh dan yakin pada pendirian anda tentu hasilnya dapat menguntungkan. Dengan modal kecil namun keuntungannya cukup maksimal.
  4. Anda mendapatkan keuntungan dari dua sisi. Anda dapat membeli mata uang yang anda ingini dan juga menjual mata uang yang anda miliki secara cepat.
  5. Sarana dan prasarananya hanya berupa gadget dan juga sambungan internet. Anda dapat menggunakan smartphone yang dimiliki saat ini atau juga memakai sarana laptop. Tidak butuh banyak modal tetapi anda bisa memperoleh keuntungan yang tinggi.

Langkah –Langkah Forex Trading

Untuk melakukan Forex Trading ini ada beberapa langkah, di antaranya yaitu seperti berikut ini.

  1. Pelajari Forex Trading terlebih dahulu agar saat anda menggunakannya anda dapat paham apa saja yang anda harus lakukan. Bisa melalui video- video atau artikel- artikel yang beredar di internet, anda juga dapat menghadiri seminar yang banyak diberikan.
  2. Setelah itu barulah anda memilih broker Forex yang menurut anda dapat anda percaya. Pastikan peraturan- peraturan yang diberikan cukup aman menurut anda untuk digunakan sebagai media berbisnis atau berinvestasi. Untuk pemula anda dapat memulai dengan modal yang kecil.
  3. Jika sudah cocok dengan broker yang anda pilih. Anda bisa langsung mendaftarkan diri anda. Syarat yang dikeluarkan setiap broker tentu saja berbeda- beda. Anda harus membaca setiap syarat- syarat ketentuan dari broker yang anda pilih. Anda dapat memilih bahasa yang anda Inginkan atau yang dapat anda mengerti. Ada juga bahasa Indonesia jika anda tidak terlalu bisa mengerti bahasa Inggris. Jadi jangan khawatir untuk berinvestasi di Forex Trading.
  4. Jika anda sudah mendaftar dan semuanya berjalan lancar maka selanjutnya anda harus mendanai akun yang dimiliki dengan cara mentransfer deposit pada akun tersebut. Dengan intruksi- intruksi yang ada para pengguna ini juga bisa meminta bantuan exchanger untuk mengisi deposit. Ingat ya, harus sesuai intruksi yang dianjurkan dari broker tersebut.
  5. Jika semuanya sudah selesai maka terakhir tinggal memulai untuk bertrading. Buka platform trading dan pilih instrument mata uang yang anda ingin tradingkan saat itu. Anda bisa mengunduh nya atau juga bisa melalui web yang mereka miliki.

Dari informasi di atas sudah jelas jika anda bisa mendapatkan keuntungan dari berinvestasi disini. Walaupun modal yang anda punya hanya sedikit namun jangan khawatir. Anda dapat memanfaatkannya untuk memperbanyak uang yang tanam modalnya itu. Tidak hanya secara material tetapi dari sisi pengetahuan ada juga pengalaman transaksi yang baru. Forex Trading ini cocok untuk anda yang suka berinvestasi tetapi tidak ingin ribet. Karena pada dasarnya aktivitas ini hanya dijalankan dari gadget yang dimiliki. Terutama karena ini adalah pasar yang dapat dijalankan secara online. Cukup duduk manis mengisi deposit dan kemudian dapat segera melakukan transaksi jual beli secara mudah.

Memutuskan investasi di atas sama pentingnya dengan memutuskan untuk menggunakan sistem keuangan perusahaan yang optimal. Sebaiknya cobalah untuk melirik produk keluaran terbaru yaitu JojoExpense. Dengan produk ini maka sistem keuangan perusahaan dapat dimonitor lebih mudah. Selain itu juga lebih efektif dan efisien karena dapat dilakukan secara sistematis.

Hal ini karena JojoExpense didukung oleh fitur-fitur menarik yang bisa didapatkan penggunanya. Misalnya fitur monitor disbursement uang panjar kerja di manapun kapan pun, proses pelaporan dan pengarsipan reimbursement otomatis dan dapat disesuaikan, peraturan budget yang disesuaikan untuk reimbursement dan Cash Advance, dan masih banyak lagi. Karena itu jangan ragu, segera beralih pada JojoExpense. Daftarkan perusahaan Anda sekarang dan dapatkan coba gratis selama 14 hari untuk membuktikan manfaatnya.