Metode Inbound Marketing Paling Efektif Dalam Bisnis

inbound marketing

Inbound marketing suatu metode dalam proses pemasaran yang dilakukan dengan tujuan untuk membantu calon konsumen dalam menemukan usaha atau bisnis milik Anda. Memang biasanya suatu pemasaran atau marketing dilakukan oleh sebuah perusahaan untuk mengenalkan bisnis pada calon konsumen. Sebab tiap pemasaran memang biasanya bertujuan untuk mencari dan menemukan konsumen. Namun sistem yang digunakan inbound marketing berbeda. Sebab pada dasarnya dalam sistem ini pemasaran dilakukan dengan metode yang dibuat agar konsumen bisa datang sendiri. Oleh karena itu Anda haruslah bisa membuat bisnis Anda menjadi sangat menarik. Selain itu buatlah bisnis Anda agar sesuai dengan kebutuhan pasar agar konsumen bisa datang ke bisnis Anda.

Tahap Inbound Marketing

Tahap Attract, dimana di tahap ini rupanya bisnis harus dapat menarik perhatian. Sebenarnya attract memiliki arti yang sama dengan menarik perhatian. Namun di tahap ini masyarakat atau calon konsumen sama sekali belum mengetahui adanya bisnis Anda. Sedangkan Anda harus membuat calon kusumen tersebut datang untuk membeli produk Anda. Jadi Anda bisa memanfaatkan beberapa hal seperti misalnya marketing sosial medai dan iklan digital ataupun pemasaran melalui konten. Tentu hal ini akan membuat masyarakat mengenal bisnis Anda.

Tahap Convert, jika di tahap attrack Anda telah berhasil maka Anda bisa berlanjut ke tahap berikutnya yaitu convert. Sebelumnya ditahap attrack keberhasilan ditunjukkan dengan semakin banyaknya jumlah follower. Atau mungkin jumlah traffic pada konten juga mengalami peningkatan. Namun di tahap convert ini rupanya Anda harus mengubah follower menjadi leads. Yang dimaksud dengan leads adalah sekumpulan orang yang berpotensi untuk membeli produk Anda. Anda mungkin bisa mencari dan mendapatkan informasi kontak mereka.

Tahap Close, merupakan tahap selanjutnya. Dalam hal ini Anda perlu merubah calon konsumen hingga menjadi konsumen. Ada berbagai cara yang dapat dilakukan untuk melakukan tahap ini. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan informasi kontak yang biasanya Anda berikan pada masyarakat. Pada tahap ini Anda bisa mengirimkan konten atau mungkin juga bisa pesan yang dapat membuat para calon konsumen menjadi tertarik untuk melakukan pembelian. Maka tentunya jumlah konsumen Anda akan semakin meningkat karena ketertarikan pada bisnis Anda juga semakin meningkat.

Tahap Delight, dimana setelah konsumen melakukan pembelian sebenarnya masih ada tahap lain yaitu delight. Pada tahap ini konsumen yang telah melakukan pembelian produk perludijaga atau dipertahankan hubungannya. Menjaga atau mempertahankan hubungan dengan konsumen memang sangat penting. Sebab hal ini akan membuat konsumen menjadi loyal pada bisnis atau usaha milik Anda. Artinya konsumen akan terus melakukan pembelian terhadap produk yang dipasarkan oleh bisnis milik Anda. Jika hubungan dengan masyarakat baik maka konsumen akan selalu mencari bisnis Anda.

Strategi Inbound Marketing

Strategi Inbound Marketing Menawarkan Konten

Menawarkan konten perlu dilakukan kepada para calon pelanggan bisnis Anda. Sebab hal ini sebenarnya bisa berdampak baik pada pelanggan dan juga pada bisnis Anda. Dengan adanya konten yang ditawarkan pada para pelanggan maka pelanggan akan selalu teringat pada bisnis Anda. Bukan tidak mungkin bisnis Anda akan mendapatkan lebih banyak pelanggan lagi jika penawaran konten bisa dilakukan dengan baik. Dalam hal ini Anda bisa memberikan konten yang relevan pada para pelanggan. Di samping itu konten juga sebaiknya bisa bermanfaat bagi para pelanggan.

Strategi Inbound Marketing Memunculkan Awareness

Awareness yang dialami oleh para pelanggan terhadap suatu bisnis bisa muncu kapan saja. Terlebih lagi saat pelanggan sedang membutuhkan atau memerlukan produk  Anda. Lalu pelanggan langsung berusaha untuk mencari dan menemukan produk Anda. Di sinilah awareness berperan dan kemudian tujuan dari inbound marketing bisa dicapai. Awareness sebenarnya bisa muncul melalui berbagai cara. Namun biasanya awareness ini muncul setelah proses pemasaran terjadi. Kemudian secara lambat laun pelanggan akan selalu merasakan manfaat dari produk Anda. Di sinilah peran awareness yang dapat memberikan keuntungan bagi bisnis Anda.

Strategi Inbound Marketing Interaksi

Interaksi juga menjadi bagian penting dalam proses inbound marketing. Interaksi haruslah dibangun antara pihak perusahaan dengan pihak pelanggan. Sebab interaksi sebenarnya turut berpengaruh pada reaksi pelanggan. Jika interaksi antara perusahaan dan pelanggan baik maka bukan tidak mungkin pelanggan akan selalu setia membeli produk Anda. Sebab melalui interaksi maka Anda bisa membangun kepercayaan pelanggan terhadap bisnis Anda. Melalui interaksi pulalah Anda bisa terus menyatakan keunggulan produk Anda sekaligus mencarikanjalan kaluar bagi pelanggan yang memiliki keluhan terhadap bisnis Anda. Interaksi yang baik akan selalu membuat pelanggan merasa puas sehingga pelanggan menjadi loyal pada bisnis Anda.

Strategi Inbound Marketing Pemberian Saran

Umumnya tiap pelanggan memiliki masalah yang masing-masing berbeda. Maka bisa saja penggunaan produk dari perusahaan Anda oleh konsumen berbeda-beda. Penggunaan produk tentunya akan disesuaikan pada kebutuhan dan keperluan pelanggan. Dalam hal ini Anda bisa melakukan pemberian saran kepada para pelanggan. Tentunya proses pemberian saran ini terjadi melalui interaksi yang baik antara perusahaan dan pelanggan. Setidaknya saran yang diberikan akan bermanfaat bagi para pelanggan. Sebab dengan adanya saran ini maka pelanggan bisa menemukan produk yang sesuai dengan kebutuhannya. Hingga produk Anda yang dibeli oleh pelanggan tersebut bisa menjadi solusi atas permasalahan yang dihadapinya.

Penggunaan Inbound Marketing

Inbound marketing memang bisa menjadi suatu metode yang diterapkan oleh bisnis Anda. namun Anda perlu memperhatikan dengan benar tahapan dalam menggunakannya. Selain itu berbagai cara yang dilakukan hendaknya tepat sasaran sehingga metode ini bisa dijalankan secara efektif dan efisien. Inbound marketing memang mebutuhkan kerja keras dari Anda. Sebab dalam hal ini Anda harus bisa menarik konsumen. Setelah mendapatkan konsumen maka selanjutnya Anda juga harus membuat para konsumen ini menjadi customer loyal atau pelanggan setia. Untuk dapat melakukan hal ini maka dibutuhkan metode inbound marketing. Dengan demikian jumlah pelanggan Anda akan semakin bertambah dan produk dari bisnis Anda juga semakin dikenal. Sebab ada banyak strategi atau metode yang digunakan dalam proses inbound marketing. Seluruh strategi dan metode ini dilakukan dengan tujuan untuk membantu perusahaan dalam mencapai target sasaran dengan tepat.

Tips dan Trik Membuat Inbound Marketing Dengan Efektif

Banyak orang mengira bahwa inbound market atau pemasukan pemasaran sama dengan pemasaran konten, padahal berbeda. Inbound marketing memang berkaitan dan bergantung pada pemasaran konten, namun terdapat penyusun tambahan lainnya yaitu berupa desain web, boot chat dan pembuatan prospek pemasaran. Berikut ini adalah tips dan trik untuk membangun indound marketing yang bagus.

inbound marketing

Pembuatan Strategi Konten

Keberhasilan inbound marketing dapat diwujudkan dengan terciptakanya strategi dan pemasaran konten yang baik. Perencanaan strategi konten sangat dibutuhkan sehingga dapat menghasilkan konten baik dan berdapak baik pula untuk bisnis anda. Untuk menciptakan inbound market yang baik, sebelumnya anda harus merencanakan strategi dan mendefinisikan konten yang akan anda buat dengan baik.

Menganalisis sekiranya jenis konten yang tepat untuk konsumen bisnis anda, media yang digunakan untuk memasarkan konten tersebut, dan jumlah konten yang sekiranya tepat diterima konsumen dan juga memadai untuk dibuat. Dengan hal-hal di atas, anda dapat menganalisis sekiranya konten apa yang harus anda buat dengan pertimbangan di atas. Dengan konten yang baik, akan membuat banyak konsumen melirik produk anda.

Pemasaran konten berbeda pemasukan pemasaran atau inbound marketing. Meski berbeda, namun kolaborasi antara keduanya akan menjadikan keberhasilan untuk keduanya.

Analisis Hasil

Yang perlu diperhatikan dalam berbisnis yaitu untuk tidak selalu melakukan apa yang ingin dilakukan, melainkan harus memperhatikan data hasil penjualan dan komunikasi dengan pelanggan. Tips dan trik selanjutnya yang dapat anda lakukan untuk membuat inbound marketing yang baik yaitu dengan menganalisis dan mengeperhitungkan data yang anda dapatkan terkait pemasaran produk anda.

Dalam membuat data dan analisinya, sekarang anda tidak perlu melakukannya secara manual. Sudah banyak aplikasi atau layanan yang dengan mudah dapat anda akses untuk menganalisis data bisnis anda. Minimal sebulan sekali anda harus memperhatikan hasil analisis tersebut untuk memperbaiki bisnis anda dan memastikan bahwa bisnis anda baik-baik saja. Anda juga dapat menganalisis kebutuhan dan masukan pelanggan, serta kinerja dari tim kerja anda dalam melayani pelanggan.

Dari hasil analisis tersebut pula anda dapat mengetahui produk mana yang paling diminati konsumen dan mengetahui hal apa yang sekiranya dapat menarik minat konsumen. Dengan hasil konten yang baik, akan memberikan dampak dengan meningkatnya permintaan konsumen terhadap produk anda dan juga meningkatkan pelanggan produk anda. Yang sebelumnya belum mengenal produk anda, dengan konten yang tepat dan baik dapat menjadikan mereka menjadi pelanggan anda, sehingga meningkatkan jumlah pelanggan dan pelanggan tetap anda.

inbound marketing

Kinerja SEO yang Baik

Search engine optimization atau lebih dikenal dengan sebutan SEO teknis adalah mesin yang digunakan untuk mengoptimalkan situs website bisnis anda. Tips dan trik selanjutnya yang dapat anda lakukan untuk membuat dan meningkatkan inbound marketing yang baik yaitu dengan memaksimalkan SEO anda. Anda juga perlu menganalisis dari kinerja SEO bisnis anda, apakah sudah bekerja secara optimal atau masih perlu adanya perbaikan.

SEO berperan tidak dalam pemasaran konten, melainkan memaksimalkan situs anda sehingga berada di pencarian atas situs sejenis dengan bisnis anda. Dengan kinerja SEO yang baik, tentu saja membuat kemungkinan seseorang untuk menemukan bisnis atau produk anda semakin besar lewat optimalisasi SEO teknis anda.

Sesi Komunikasi Pelanggan

Untuk membuat dan meningkatkan inbound marketing, selanjutnya anda dapat melakukan sesi komunikasi dengan pelanggan atau customer anda secara pribadi dan mendalam, misalnya menggunakan email. Dengan mempersonalisasi email dengan para pelanggan anda, anda dapat berkomunikasi dengan para pelanggan dengan lebih baik secara dua arah. Komunikasi antara bisnis anda dengan pelanggan tentunya memiliki efek yang besar terkait kemungkinan pelanggan anda untuk terus berlangganan kepada anda.

Optimalisasi Desain Web

Tips dan trik selanjutnya yaitu mengoptimalisasi desain web anda. Dengan membuat desain web yang menarik dan mudah dipahami dapat memberikan dampak positif kepada pelanggan anda. Masih banyak pelaku bisnis yang kurang fokus pada hal ini, dan membiarkan situs web mereka apa adanya karena kurang sadar akan dampak yang disebabkannya. Kemajuan teknologi sudah sangat pesat belakngan ini, hampir semua pekerjaan dilakukan melalui internet.

Internet sudah menjadi kebutuhan banyak orang, tentu saja dengan membuat web anda semenarik, mudah dimengerti dan rapi semakin membuat orang tertarik akan produk anda. Bayangkan saja, apabila kita memiliki produk sebaik apapun namun web atau situs kita tidak terlihat menarik sama sekali dan membingungkna tentu saja ini akan mempengaruhi pemikiran pelanggan untuk berbelanja produk anda. Anda juga dapat meminta saran dan masukan dari orang lain terlebih dahulu terkait desain web anda, apakah sudah baik atau masih membutuhkan perbaikan.

inbound marketing

Gunakan Media Sosial Sebaik Mungkin

Hampir semua orang sekarang memiliki media sosial. Karena itu media sosial dapat menjadi jembatan orang untuk berkomunikasi tidak langsung dengan mudah. Hal ini pula dapat menjadi peluang yang tepat untuk media pengembangan bisnis anda. Sudah banyak sekali saat ini orang menggunakan media sosial untuk berbisnis. Media sosial cocok digunakan untuk berbisnis karena memudahkan anda untuk berkomunikasi dua arang dengan konsumen.

Dengan adanya media sosial juga, anda berkesempatan untuk dapat menganalisis konten-konten seperti apa yang disukai atau diminati orang kebanyakan saat ini. sehingga dapat menjadi masukan untuk konten anda selanjutnya. Anda dapat memanfaatkan komunikasi 2 arah antara anda dengan konsumen disini untuk mengetahui komentar dan masukan dari konsumen kepada bisnis atau produk anda. Dari hasil masukan terhadap pemalanggan di media sosial ini biasa anda manfaatkan juga sebagai testimoni dari konsumen terhadap produk anda.

ChatBoots

Hal penting dalam berbisnis salah satunya yaitu dengan membangun komunikasi yang baik antara konsumen dengan kita. Salah satu uapaya yang dapat dilakukan untuk membangun komunikasi dengan konsumen yang baik dengan menggunakan chatboots. Anda dapat memasang layanan chatboots pada media sosial anda, dengan terlebih dahulu menganalisis apa yang sekiranya paling banyak konsumen tanyakan.

Dengan adanya chatboots, anda tidak akan terlalu kualah dengan chat atau pertanyaan dari konsumen yang kemungkinan datang dalam waktu yang bersamaan. Komunikasi sangatlah penting, karena itu dengan adanya chatboots pesan konsumen akan ditanggapi dengan cepat dan membuat konsumen tidak merasa anda slow respons. Chatboots dapat menjadi pemecahan masalah untuk pada konsumen secara lebih cepat.

inbound marketing

Saran Halaman dan Pop – up

Tips dan trik terakhir yang dapat anda lakukan untuk membuat inbound marketing yang baik yaitu dengan memanfaatkan saran halaman dan popup. Dengan membuat saran halaman dan popup yang ditujukan kepada pengunjung akan menaikkan inbound marketing anda. Banyak sekali aplikasi yang dapat anda gunakan untuk membuat saran halaman ini dan mengaturnya sesuai keinginan anda.

Berikut di atas adalah tips dan trik yang dapat anda gunakan untuk membuat inbound marketing yang baik. Dimana tujuan utama dari inbound marketing adalah untuk mendapatkan  dan mambuat pelanggan yang setia pada produk anda. Semoga tips dan trik diatas berfanfaat untuk anda.

Hal ini sama pentingnya dengan keputusan perusahaan untuk menggunakan sistem payroll yang paling efektif dan efisien untuk perusahaan. Misalnya dengan jalan memilih untuk menggunakan produk besutan JojoPayroll. Sebagai salah satu produk payroll yang terbukti efektifitasnya, produk ini membantu pembayaran payroll berjalan secara otomatis. Begitu pula dengan cetak slip gaji hingga integrasi kehadiran dengan jumlah payroll karyawan.

Hal tersebut berkat beberapa fitur menarik yang ditawarkan oleh JojoPayroll. Mulai dari fitur sistem penggajian otomatis, hingga fitur integrasi dengan HRIS milik tim HRD perusahaan. Oleh sebab itu tentu tidak perlu ragu dan khawatir jika beralih pada produk tersebut. Segera daftarkan perusahaan Anda dan dapatkan coba gratis sekarang juga!