Konsultan Pajak Dan Beragam Manfaatnya Bagi Perusahaan

Dalam pelaporan pajak tahunan, baik itu Pajak Penghasilan, Pajak Pertambahan Nilai maupun pelaporan jenis pajak lainnya, sebuah perusahaan umumnya tidak ingin terlibat dalam masalah. Perhitungan besar pajak biasanya bukan hal yang mudah dilakukan. Sehingga untuk menghindari resiko terjadinya hal tersebut, banyak perusahaan besar akhirnya mengutamakan penggunaan konsultan pajak yang membantu berbagai macam hal terkait dengan pajak karyawan maupun perusahaan. Sayangnya tidak banyak yang memahami apa saja yang dilakukan oleh konsultan pajak lalu bagaimana langkah yang umumnya diambil dalam mewakili sebuah perusahaan untuk melaporkan pajaknya. Supaya lebih jelas dan paham, sebaiknya simak lebih lanjut penjelasan singkat serta informasi berikut di bawah ini yang menjelaskan arti, peranan dan fungsi dari menggunakan konsultan pajak.

Arti Konsultan Pajak

Hal pertama yang sering kali kurang dipahami kebanyakan orang yaitu arti dari konsultan pajak itu sendiri. Pada dasarnya seseorang yang berprofesi di bidang ini merupakan orang yang bertugas memberikan informasi dan arahan dalam hal pemotongan pajak yang dikenakan pemerintah terhadap sebuah badan usaha. Sehingga disini informasi tersebut bisa mulai dari yang paling umum hingga yang paling spesifik. Contohnya besar potongan dan apa saja jenis pajak yang harus dibayarkan. Karena sering kali orang awam tidak mengetahui dasar hukum dari pemotongan pajak badan usaha dan bingung dalam hal perhitungan maupun penyetoran pajak tersebut.

Arti lain konsultan pajak bisa juga dikatakan sebagai seseorang yang menjadi representatif pihak pemotong pajak, dalam hal ini pemerintah, dalam memberikan informasi yang memadai mengenai jenis pajak apa saja yang harus dibayarkan serta berapa jumlah pajak yang harus disetorkan. Sehingga nantinya terjadi kesesuaian antara permintaan dan kewajiban secara hukum dengan pelaksanaannya.

Peranan Konsultan Pajak Pada Perusahaan

Sesuai dengan arti yang telah dijelaskan di atas, penggunaan konsultan pajak dalam perusahaan ini bisa memberikan banyak peranan yang dibutuhkan. Terutama jika perusahaan memiliki karyawan yang sangat banyak dan tidak memungkinkan membuat laporan pajak karyawan secara manual satu persatu. Dengan adanya konsultan yang berperan di hal ini, maka secara tidak langsung ada beberapa poin yang dapat digantikan secara efektif, seperti misalnya:

  • Menghitung komponen pajak yang harus dibayarkan baik oleh perusahaan maupun sejumlah karyawan yang dimiliki perusahaan tersebut.
  • Menghitung besarnya nilai potongan pajak tahunan yang harus disetorkan para pemerintah sesuai batas waktu.
  • Membuat laporan pajak yang lengkap dan akurat sesuai kebutuhan dan ketentuan hukum yang diberikan oleh pemerintah. Yang mana semua ini diatur dan berdasarkan pada undang-undang serta peraturan perpajakan di Indonesia.
  • Menjadi pihak yang memastikan kesesuaian antara besarnya pendapatan dengan potongan pajak yang harus dibayarkan.
  • Mengesahkan dan memvalidasi bukti potong pajak baik perusahaan maupun para karyawan yang tergabung di dalamnya.

Fungsi Konsultan Pajak

Pada dasarnya konsultan pajak dapat memiliki beberapa fungsi bagi sebuah perusahaan. Namun umumnya fungsi dasar dari penggunaan konsultan ini adalah untuk mengetahui secara detil apa saja pajak yang dikenakan pada perusahaan serta berapa besar biaya yang harus dipotong dari pendapatan perusahaan, termasuk para karyawannya. Menghitung sendiri membutuhkan keahlian dan pemahaman yang mendalam, sehingga selalu ada resiko kesalahan perhitungan. Namun, dengan seorang konsultan, maka perusahaan bisa mendapatkan gambaran mana yang wajib, berapa besar potongannya secara detail dan bagaimana menyiapkan laporan pajaknya. Belum lagi dokumen pendukung yang diperlukan cukup banyak, sehingga tanpa bantuan konsultan pasti cukup sulit untuk melakukan hal tersebut.

Di sisi lain konsultan pajak ini juga bisa membantu mengarahkan bagaimana memaksimalkan pendapatan dan menghitung secara tepat pajak yang harus dikenakan. Berapa besar persentase serta bagaimana menghitung omzet yang tepat untuk pelaporan dibutuhkan informasi yang memadai. DIsinilah fungsi peranan seorang konsultan tentang perpajakan akan diperlukan secara akurat. Termasuk dapat pula memberikan informasi dasar hukumnya dan pengenaan pasal yang berguna melindungi hak perusahaan manakala terjadi sesuatu dalam hal pajak tersebut.

Manfaat Menggunakan Konsultan Pajak

Menghitung laporan pajak sendiri memang bisa saja dilakukan. Tetapi bila memutuskan untuk menggunakan konsultan pajak, maka akan lebih banyak manfaat yang bisa didapat oleh perusahaan. Antara lain yaitu sebagai berikut:

  1. Perhitungan akurat, dengan bantuan seorang konsultan maka akan lebih minim terjadi potensi kesalahan perhitungan pajak. Seorang konsultan dapat menghitung besarnya potongan yang sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan oleh perundang-undangan. Sehingga diharapkan tidak terjadi kesalahan besar potongan pajak maupun besar penyetoran pajak pada pemerintah seperti yang seharusnya.
  2. Biaya yang lebih minim, jauh lebih efisien menggunakan konsultan daripada mengerjakan secara manual dari pihak interen perusahaan. Butuh waktu yang cukup panjang dan lama dalam melakukan perhitungan pemotongan pajak dan pelaporannya. Dengan bantuan konsultan yang lebih profesional, maka pekerjaan berjalan lebih optimal sehingga biaya yang harus dikeluarkan dalam hal ini jauh lebih minim dan tentunya lebih hemat atau efisien.
  3. Mempermudah proses penghitungan, tanpa bantuan tentu saja perhitungan pajak bisa jadi terasa sulit dan berpotensi terjadi kesalahan. Jenis potongan pajak serta besarnya biaya pajak yang dikenakan setiap orang dalam perusahaan tentu berbeda-beda. Oleh sebab itu diperlukan seseorang yang sudah ahli dalam hal tersebut dan bisa memberikan arahan yang sesuai dengan cepat. Sehingga proses perhitungan besarnya pajak bisa berjalan lancar tanpa hambatan dan juga lebih mudah untuk dilaksanakan.
  4. Mempercepat proses pelaporan, ini merupakan salah satu manfaat dimana proses pelaporan pajak tahunan dapat jauh lebih cepat dan tidak tertunda lagi. Sering kali perhitungan yang rumit dan lama membuat proses lapor pajak tertunda. Dengan adanya konsultan maka hal ini bisa dilaksanakan lebih cepat dan tepat waktu.

Melaporkan pajak menggunakan perantara berupa konsultan pajak tentu akan membantu memberikan hasil perhitungan laporan pajak yang akurat. Sama halnya dengan penggunaan produk untuk pembayaran payroll karyawan. Seperti misalnya penggunaaan JojoPayroll. Dengan produk yang satu ini, maka tentu perusahaan akan dapat memperoleh berbagai macam manfaat menarik. Seperti misalnya perhitungan gaji yang akurat beserta besarnya tunjangan maupun pemotongan pajak yang diperlukan. Produk ini juga membantu mencetak slip gaji secara otomatis, sehingga tidak perlu dilakukan secara manual. Selain itu produk tersebut juga bisa diintegrasikan dengan absensi karyawan dan mudah untuk menambahkan fitur baru yang diperlukan.

Tentu saja segala manfaat menarik di atas bisa diperoleh berkat adanya fitur-fitur andalan pada JojoPayroll. Di antaranya yaitu fitur Customized Deduction Component, Multiple Deduction Type, Government Standard BPJS Calculation, Customized BPJS Calculation, BPJS Ketenagakerjaan with 5-tier Risk Level Calculation, Auto Calculation for Bonuses & THR, serta fitur menarik yang lainnya. Karena itu, bagi yang tertarik untuk mencobanya tidak perlu ragu lagi. Segera dapatkan coba gratis JojoPayroll di perusahaan Anda dan saksikan kehebatannya. Mudah, efisien, efektif dan pastinya sistematis, dijamin!