UMR Jakarta Sebagai Parameter Kesejahteraan Buruh Dan Pekerja

UMR Jakarta

UMR Jakarta tentu saja berbeda dengan UMR di kawasan lainnya. UMR sendiri merupakan singkatan dari Upah Minimum Regional. Tentunya penentuan UMR di tiap daerah adalah berbeda. Seperti misalnya besar UMR Jakarta berbeda dengan jumlah UMR di berbagai daerah.

UMR sendiri tentu saja berhubungan dengan gaji yang akan diterima oleh para karyawan. Maka tentunya UMR Jakarta turut menentukan besarnya gaji yang diterima oleh setiap Anda yang bekerja di bawah naungan suatu perusahan di kawasan Jakarta. Jadi sebelum menentukan gaji yang akan diberikan pada karyawan maka perusahaan harus mengetahui besar UMR di Jakarta. Hal ini bertujuan agar gaji yang diberikan nantinya tidak sampai lebih kecil daripada jumlah minimum kebutuhan hidup karyawan.

Fungsi UMR Jakarta

Menerapkan kebijakan upah

Upah menjadi hal penting yang harus diterima oleh para tenaga kerja. Upah menjadi hak bagi para pekerja yang telah menjalankan kewajibannya. Namun seringkali upah yang diberikan pada para tenaga kerja dirasa tidak layak. Bisa saja upah yang diberikan pada para tenaga kerja terlalu sedikit atau mungkin tidak wajar. Oleh karena itu pemerintah perlu menetapkan suatu kebijakan berkaitan dengan upah yanga kan diterima oleh para tenaga kerja. Maka ditetapkanlah UMR oleh pemerintah agar para pekerja bisa mendapatkan upah yang layak. Walaupun tidak tinggi setidaknya upah yang diterima oleh pekerja paling sedikit sesuai dengan jumlah yang ditetapkan oleh pemerintah.

Melindungi pekerja

Adanya UMR sebenarnya bisa memberikan dampak baik bagi para tenaga kerja. Sebab adanya penentuan UMR ini pada akhirnya diharapkan agar bisa turut memberikan perlindungan bagi para tenaga kerja. Perlindungan ini salah satunya berupa perlindungan tenaga kerja dari eksploitasi para pengusaha yang mempekerjakannya. Jadi dengan adanya penentuan upahminimum di tiap daerah ini maka diharapkan agar para pengusaha tidak bersikap semena-mena terhadap para tanaga kerja. Para pengusaha setidaknya harus memberikan hak karyawan sesuai dengan jasa yang telah diberikan oleh karyawan pada perusahaan. Jadi pengusaha tidak dapat melakukan eksploitasi terhadap tenaga para karyawan. Dengan kata lain para karyawan yang bekerja akan mendapat perlindungan penuh daritindakan yang semena-mena.

Mempertahankan kesejahteraan hidup

Adanya upah minimum yang ditentukan oleh pihak pemerintah juga bisa berfungsi untuk meningkatkan kesejahteraan hidup masyarakat. Terutama bagi para tenaga kerja yang umumnya memiliki tingkat perekonomian golongan menengah ke bawah. Masyarakat dengan pendapatan yang tidak tinggi tentu saja akan sulit memenuhi kebutuhan hidupnya. Terlebih lagi bila penghasilan yang diperolehnya digunakan untuk menopang hidup satu keluarga.

Tentu saja dengan adanya pendapatan yang rendah dan di bawah UMR maka karyawan tidak dapat mencukupi kebutuhan hidupnya. Akibatnya karyawan dan keluarganya tidak mencapai kesejahteraan hidup. Terlebih lagi hidup di kota besar seperti Jakarta yang diwarnai dengan gaya hidup tinggi. Tentunya gaya hidup yang makin tinggi ini membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Oleh karena itu dengan adanya penghasilan di atas UMR maka diharapkan agar karyawna dapat mencapaitingkat kesejahteraan hidup yang lebih baik.

Mencegah kemiskinan

Siapa saja pastinya tidak ingin hidup dalam kondisi kemiskinan. Oleh karena itu seseorang dengan usia produktif akan mengkaryakan hidupnya dengan cara bekerja misalnya menjadi karyawan di sebuah perusahaan. Melalui pekerjaannya tersebut maka karyawan tersebut berharapagar bisa memperoleh penghasilan yang sesuai. Maka ia dapat memenuhi segala apa yang menjadi kebutuhan dalam hidupnya.

Namun jika penghasilan tidak mencapai UMR bisa saja karyawan tersebut tidak dapat mencukupi kebutuhan hidupnya. Bahkan bukan tidak mungkin bila ia mengalami kemiskinan. Hal inibisa saja terjadijika penghasilan yang diterimanya sanagat jauh dibawah UMR. Maka ia tidak akan bsia memenuhi kebutuhan pokoknya sehingga karyawan tersebut mengalami kemiskinan.Oleh karena itu melalui penetapan UMR diharapkan agar tiap perusahaan dapat memberikan penghasilan dengan jumlah minimal. Jumlah minimal ini telah dihitung dengan tepat dan didasarkan pada jumlah kebutuhan karyawan.

  • Isi form berikut ini untuk mendapatkan demo gratis aplikasi HRIS hari ini.
  • This field is for validation purposes and should be left unchanged.

Mencapai kelayakan hidup

Jika memang karyawan memperoleh penghasilan dengan jumlah minimal UMR maka karyawan dapat memenuhi kebutuhan hidupnya. Tentunya ia juga akan mencapai kelayakan hidup sebab seluruh kebutuhan pokoknya telah terpenuhi. UMR Jakarta yang ditetapkan oleh pemerintah memang diharapkan dapat membantu masyarakat untuk mencapai kelayakan hidup. Khususnya bagi masyarakat atau warga yang bekerja di bawah naungan sebuah instansi atau lembaga atau perusahaan dan sejenisnya. Dengan penghasilan yang diterimanya dalam jumlah minimal UMR maka kelayakan hidup pekerja pasti tercapai.

Penentuan UMR Jakarta

Kebutuhan Fisik Minimum

Salah satu hal yang turut menentukan adanya penetapan UMR Jakarta adalah Kebutuhan Fisik Minimun yang seringkali disingkat KFM. Yang dimaksud dengan KFM dalam hal ini adalah kebutuhan minimum dari seorang pekerja selama sebulan. Kebutuhan ini diukur dari jumlah kalori dan protein serta vitamin dan bahan mineral lainnya yang diperlukan oleh pekerja sesuai dengan tingkat kebutuhan minimumnya. Jadi hal ini berhubungan dengan kesehatan pekerja yang tentunya perlu menjadi perhatian.

Kebutuhan Hidup Minimum

Hal lain yang turut berpengaruh dalamhal penetapan UMR di Jakarta adalah Kebutuhan Hidup Minimum atau KHM. Kebutuhan Hidup Minimum ini mencakup berbagai kebutuhan fisik minimum dari pekerja. Misalnya saja seperti komponen makanan yang mencapai 3000 kalori per hari. Selain itu hal ini juga mencakup komponen non-makanan seperti misalnya pakaian dan perumahan serta transportasi dan jasa. Tentunya berbagai komponen ini perlu dipenuhi.

Pentingnya UMR Jakarta

UMR Jakarta yang tahun ini mengalami kenaikan tentu menjadi kabar baik bagi seluruh warga Jakarta. Saat ini upah mininum di Jakarta mencapai 4 juta tampaknya bisa diandalkan oleh warga Jakarta yang memiliki banyak kebutuhan selama hidup di ibukota. UMR atau Upah Minimum Regional sendiri memang menjadi hal penting yang perlu disosialisasikan pada masyarakat. Mengingat bahwa kehadiran UMR ini berpengaruh pada besarnya gaji atau upah yang akan diterima oleh para tenaga kerja termasuk di kawasan ibukota. Dengan adanya UMR maka pemerintah bisa melakukan sesuatu yang bersifat melindungi masyarakat dan mewujudkan kesejahteraan hidup pada masyarakat. Maka kehidupan warga Jakarta tentu akan menjadi lebih baik dan sejahtera.

Sebenarnya hal ini sama pentingnya dengan memilih sisem absensi terbaik untuk sebuah perusahaan. Dimana salah satunya yang bisa dipertimbangkan yaitu dengan penggunaan JojoTimes. Berkat produk yang satu ini maka absensi karyawan dapat dilakukan secara otomatis kapan saja dan dimana saja. Bukan hanya itu namun produk ini sanggup membantu sinkronisasi kehadiran dengan jumlah payroll yang harus dibayarkan.

Hal ini berkat beberapa fitur menarik yang tersedia di dalam JojoTimes. Mulai dari fitur pengenalan wajah biometris dengan geo-locator yang akurat, mengelola laporan kehadiran, perizinan cuti dan jam kerja, tarif lembur yang dapat disesuaikan, hingga terintegrasi dengan sistem absensi yang sekarang, serta pengaturan izin cuti dan advance.

Oleh sebab itu jangan khawatir, percayakan saja pada JojoTimes untuk sistem absensi perusahaan Anda. Dapatkan coba gratis selama 14 hari dan rasakan manfaat dari produk tersebut sekarang juga.